50 Mahasiswa Unigal Dapat Beasiswa dari Bank Indonesia

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Univesitas Galuh (Unigal) melaksanakan penandatanganan perjanjian kerjasama beasiswa dengan Bank Indonesia, sekaligus pengukuhan mahasiswa Generasi Baru Indonesia (GenBi), bertempat di Kantor BI Tasikmalaya, Selasa (24/09/2019). 

Rektor Unigal, Dr. H. Yat Rospia Brata, Drs.,M.Si, mengungkapkan, pihaknya merasa bersyukur karena mahasiswa Unigal mendapatkan beasiswa dari BI. Bukan hanya berupa uang, mahasiswa juga mendapatkan langsung pendampingan untuk mendapatkan ilmu cara berwirausaha. 

 

“Bukan hanya uang yang didapatkan oleh mahasiswa. Bekal ilmupun diberikan langsung oleh Bank Indonesia,” katanya. 

Menurut Yat , Unigal baru tahun ini mendapatkan beasiswa dari BI. Dan di Kabupaten Ciamis, hanya Unigal yang mendapatkannya. 

“Kami bangga, terpilih sebagai penerima beasiswa BI,” kata Rektor.

Yat menambahkan, jumlah uang yang  disalurkan BI sebesar Rp. 600 juta. Jumlah mahasiswa penerima sebanayak 50 orang. Diantaranya mahasiswa dari Fakultas Ekonomi, Fakultas Hukum, Fakultas Pertanian dan Fakultas Keguruan. 

 

“Mayoritas penerima adalah mahasiswa Prodi Ekonomi. Dan untuk mendapatkan beasiswa, seleksinya pun sangat ketat, ada beberapa tahapan,” katanya.

Yat berharap, mahasiswa penerima beasiswa BI bisa lebih meningkatkan belajarnya. Selain itu, mahasiswa juga bisa memanfaatkan beasiswa Bank Indonesia dengan sebaik mungkin. (Fahmi/R4/HR-Online)

Sumber : www.harapanrakyat.com

Oleh : Admin